Download Aplikasi Office untuk Android Tablet


Android Tablet memang lagi trend saat ini, hadir dengan layar sentuh dan sistem operasi Android. Sebuah tablet memang bisa dijadikan alternatif pengganti laptop atau netbook, meskipun sebenarnya tablet tidak bisa sepenuhnya bisa menggantikan fungsi dari laptop dan netbook. Namun, untuk beberapa hal, seperti bermain game, browsing sampai menulis laporan atau makalah, sebuah tablet bisa menggantikan fungsi laptop untuk melakukan aktivitas tersebut.

Jika Anda penasaran, apa saja sih aplikasi Office Terbaik untuk Android Tablet atau mungkin juga handphone Android seperti Samsung Galaxy Mini, Samsung Galaxy S2 ataupun Sony Ericsson xPeria? Sehingga kita nantinya bisa menulis laporan, ngetik ataupun sekedar membuat makalah di Android? berikut ini adalah beberapa alternatif Aplikasi Office untuk Android.

Quickoffice HD Pro – Aplikasi office yang satu pantas dijadikan alternatif pilihan terbaik sebagai aplikasi office di Android. Dengan Quickoffice HD Pro kita bisa dengan mudah membuat, mengedit powerpoint, word ataupun excel. Tak hanya itu Quickoffice HD Pro juga bisa Membuka File PDF dan File Zip di Android dan bahkan Quickoffice HD Pro telah mendukung Google Doc, Dropbox, Huddle, SugarSync sampai Apple MobileMe.

Document To Go Pro – untuk menulis Makalah atau membuat laporan, Document To Go Pro bisa dipakai dengan mudah, membuat slideshow dan presentasi di Android pun bisa dengan mudah dilakukan menggunakan Document To Go Pro. Dengan Document To Go Pro juga kita bisa melakukan sinkronisasi dokumen ke Google Docs, sehingga nantinya dokumen bisa diakses dimana dan kapanpun secara online.

ThinkFree Office Mobile for Android – Didesain untuk smartphone Android, ThinkFree Office Mobile bisa juga dipakai di Android Tablet. Seperti kebanyakan aplikasi office untuk Android, ThinkFree Office Mobile mampu dengan mudah membuka dan mengedit file Powerpoint, Excel dan Word di Android.

Alternatif lain aplikasi Office untuk Android adalah Google Docs yang merupakan Web Based Office Application itu artinya kita harus online untuk bisa mengakses dan menggunakan Google Docs. Tapi jangan khawatir dari kemampuan, Google Docs bisa diandalkan, karena mampu mengedit file docx, xlsx sampai pptx di Android.

{ 0 comments... read them below if any or add comment }

Posting Komentar

 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot